Jalaksana, 6 Januari 2025 – SMPN 1 Jalaksana sukses melaksanakan kegiatan In House Training (IHT) dan Emotional Spiritual Quotient (ESQ) Training pada tanggal 6 Januari 2025. Kegiatan yang diikuti oleh seluruh guru dan tenaga administrasi (TU) ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan motivasi kerja.
IHT menghadirkan narasumber-narasumber kompeten di bidangnya. Bapak Pardi, S.Pd., Kons., memaparkan materi tentang “Memahami Ragam Karakter dan Urgensinya dalam Kehidupan Individu,” memberikan wawasan penting bagi pendidik dalam memahami karakter siswa. Ibu Tati Komalasari, S.Pd., berbagi pengalamannya dalam “Pelatihan PJBL-STEM dengan Penguatan Literasi Ilmiah,” sementara Ibu Lely Sofiyatulailliyah, S.Pd., menjelaskan implementasi Kurikulum Merdeka di sekolah. Lebih lanjut, Ibu Hj. Rita Sari Dewi, M.Pd., memberikan pelatihan mengenai “Identifikasi dan Pemetaan Karakter Peserta Didik,” dan Bapak Slamet Sutrisno, M.Pd., membahas “Rancangan Strategi Pengembangan Karakter Peserta Didik.”
Setelah sesi IHT, kegiatan dilanjutkan dengan ESQ Training yang dibawakan oleh Bapak Udin Saprudin (Master Trainer AMCo). Dengan tema “Spirituality at Work to be Happiness,” training ini menekankan pentingnya spiritualitas dalam meningkatkan kinerja dan kebahagiaan di tempat kerja. Para peserta antusias mengikuti sesi ESQ Training yang interaktif dan inspiratif ini.
Kepala SMPN 1 Jalaksana, Ibu Hj. Elin Linawati, M.M.Pd., menyatakan bahwa kegiatan IHT dan ESQ Training ini sangat bermanfaat bagi peningkatan kualitas pendidikan di sekolah. “Kami berharap dengan peningkatan kompetensi dan motivasi spiritual ini, para guru dan TU dapat memberikan pelayanan pendidikan yang lebih optimal bagi siswa,” ujarnya. Kegiatan ini diakhiri dengan sesi diskusi dan tanya jawab yang meriah, menunjukkan antusiasme peserta dalam meningkatkan kualitas diri dan kinerja. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan menciptakan lingkungan sekolah yang lebih harmonis dan produktif.
“SMP Negeri 1 Jalaksana! Maju Bersama Kita Hebat!”